Kegiatan rutin sebulan sekali oleh MWC NU Taman Krocok di kediaman Ustadz misyari, Desa Gentong. Jumat (13/11) |
Kegiatan rutin bulanan kali ini bukan hanya diisi dengan pembacaan Istighosah dan Shalawat, melainkan juga dengan musyawarah antar kepengurusan terkait tupoksi selama menjadi Pengurus MWC NU.
“Kegiatan rutin ini kami kemas dengan anjang sana. Kebetulan, pada pertemuan kali ini difokuskan pada persiapan pelaksanaan Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PKPNU) yang akan dilaksanakan oleh MWC,” ucap Sekretarias MWC NU Taman Krocok, Ernadiyono.
Ernadi bersyukur, kegiatan kali ini dihadiri Pengurus Cabang (PC) NU Dr KH Mas'ud Ali, yang juga Koordinator Daerah (Korda) sekaligus Instruktur PKP NU Bondowoso.
Di depan kepengurusan MWC NU, Ranting NU, serta pihak Kecamatan Taman Krocok, KH Mas'ud Ali mengaku senang melihat kekompakan Pengurus MWC dan Ranting NU. Bahkan dalam sambutannya, beliau juga menyampaikan terima kasih kepada Camat Taman Krocok, Muhdar, S.Ag,. M.M.Pd., atas partisipasinya selama ini.
Kiai Mas'ud menilai, keikutsertaan Camat Taman Krocok dalam kegiatan maupun program kerja MWC NU, merupakan bentuk kerjasama yang akan saling mensupport satu sama lain.
"Ini merupakan bentuk sinergisitas MWC NU dengan pihak kecamatan. Antara Umara dan Ulama," pungkasnya.
Dalam kesempatan ini, Camat Taman Krocok, Muhdar, S.Ag,. M.M.Pd., berkomitmen untuk membantu mensukseskan acara PKP NU yang akan diadakan MWC NU Taman Krocok. (*)
Kontributor : Ernadiyono.
Editor : Gufron