Peduli Bencana Semeru, IPNU-IPPNU Cabang Bondowoso Galang Donasi

(Ilustrasi) Gabungan CBP dan KPP Bondowoso, garda terdepannya IPNU-IPPNU ketika perjalanan melakukan galang dana.
Pengurus Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Palajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Bondowoso, Galang donasi erupsi Gunung Semeru kabupaten Lumajang. Penggalangan dana yang dilakukan oleh PC IPNU-IPPNU menyebar ke berbagai kecamatan di Bondowoso (06/12). 

Menurut Luqman Erfan, ketua PC IPNU Bondowoso, Kegiatan galang dana yang dilakukan di berbagai PAC IPNU-IPPNU se-kabupaten Bondowoso, didasari atas kepedulian sesama warga Indonesia. 

"Sebagai implementasi Ukhwah Wathoniyah inilah kami tergerakkan untuk saling berbagi, saling membantu dan lain sebagainya," ungkapnya kepada wartanu.com

Lebih lanjut Erfan menjelaskan bahwa galang dana yang dilaksanakannya itu harus selesai pada minggu ini. 

"Teman-teman IPNU-IPPNU akan memaksimalkan waktu satu minggu ini, sehingga senin depan kita bisa menditribusikannya kepada warga terdampak, Insyaa Allah," lugasnya. 

Sementara itu Ketua PC IPPNU Bondowoso, Nurifkiyah Nailatul Laili menjelaskan, selain berlandasan ukhwah wathoniyah gerakan galang dana itu juga merupakan upaya mengokohkan komunikasi antar kader IPNU-IPPNU antar Kota. 

"Galang dana dan baksos ini juga merupakan kerjasama IPNU-IPPNU Bondowoso dengan IPNU-IPPNU Lumajang, sesama kader IPNU-IPPNU kita harus saling bahu membahu," jelasnya

Baca juga : 

Nayla juga mengatakan bahwa kader-kader IPNU-IPPNU di berbagai kecamatan sudah bergerak cepat. Atas bantuan CBP (Corp Brigade Pembangunan) dan KPP (Korp Pelajar Putri) di berbagai kecamatan, bantuan sudah mulai dikumpulkan di Kantor PC IPNU-IPPNU Bondowoso. 

"Tadi pagi PAC Taman Krocok dan PAC Tlogosari sudah mengumpulkan hasilnya, termasuk juga baju bekas layak pakai," ungkap Ketua PC IPPNU itu. 

Pengurus Putri PKPP IPPNU Nurut Taqwa galang dana disekitar Pesantren (06/12).
Tidak hanya dikalangan masyarakat, Nayla juga menyampaikan gerakan galang dana untuk baksos tersebut juga dilakukan di berbagai pondok pesantren. Salah satu pondok pesantren yang menyatakan kesiapan untuk bantuan baksos tersebut adalah Pesantren Nurut Taqwa, Cermee, Bondowoso. 

"Alhamdulillah pengurus PKPP (Pimpinan Komisariat Pondok Pesantren) Nurut Taqwa, siap mensukseskan baksos untuk bencana semeru ini, tadi kontak-kontakan dengan pengurus disana, sudah sekitar 700-an ribu rupiah dana yang terkumpul," pungkasnya. (*) 



Penulis : Gufron

Editor : Muhlas


Posting Komentar

Berikan Komentar Untuk Artikel ini?

Lebih baru Lebih lama

IKLAN