PWNU Jatim instruksikan gerakan Batiniyah-Spiritual, (Foto : Dok istimewa) |
Seperti yang di lansir diberbagai media, Kasus meninggal akibat Covid-19 di Indonesia per 21 Januari 2021 tembus 346 orang. Ini merupakan rekor kematian tertinggi sejak kasus pertama diumumkan Presiden Jokowi pada awal Maret 2020.
Sementara di Jawa timur menukil dari laman kompas.com terdapat 103.286 jiwa terjangkit virus Corona, 88.349 jiwa berhasil disembuhkan dan 7.195 jiwa dinyatakan meninggal dunia.
Melonjaknya korban covid-19 yang sangat tinggi itu membuat banyak pihak prihatin, salah satunya organisasi keagamaan terbesar di Indonesia, yakni Nahdlatul Ulama (NU).
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim menginstruksikan kepada seluruh masyarakat Jawa timur untuk melakukan gerakan bathiniyah-spiritual guna mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Baca juga :
- Pandemi Tak Kunjung Reda, Muslimat NU Terus Panjatkan Shalawat
- Tingkatkan Spirit Ukhuwah, MUI Adakan Pendidikan dan Kaderisasi
- Lagi, BMT NU Cermee Dapatkan Predikat Terbaik Se-Bondowoso
- Syaikh Ali Jaber Meninggal, Umat Islam Diminta Mendoakan dari Rumah
- Ikuti Instagram Warta NU
- Jangan Lupa Add Facebook Warta NU
Gerakan bathiniyah-spirutual tersebut merupakan permohonan kepada Allah SWT agar wabah covid-19 segera dientaskan dari Negara Republik Indonesia.
"Menyelenggarakan istighotsah berjamaah secara virtual di daerah masing-masing dan atau istighotsah individual di tempat tinggal masing-masing, pesantren serta masjid dan musholla," demikian bunyi seruan dalam surat edaran bernomer 822/PW/A-II/L/I/2021 itu.
Dalam surat edaran yang diterbitkan 20 Januari itu PWNU Jatim juga mengimbau kepada seluruh warga Nahdliyyin khususnya, dan umat Muslim se- Jawa Timur untuk melaksanakan qunut nazilah setiap shalat subuh dan shalat jumat.
Adapun bacaan qunut nazilah yang diinstruksikan oleh PWNU Jatim merujuk pada bacaan qunut yang mengikuti diijazah Hadlrotus Syekh KH Hasyim Asy’ari, seperti yang terlampir dalam surat edaran.
PWNU Jatim mengharapkan instruksi tersebut diindahkan oleh seluruh masyarakat Jawa timur, khususnya warga NU.
"Demikian surat instruksi ini dibuat untuk dilaksanakan sebaik-baiknya hingga situasi pandemi terkendali, dengan diiringi doa dan harapan semoga pandemi Covid-19 segera berakhir. Amin," kata instruksi itu. (*)
Penulis : Haris
Editor : Gufron