Implementasikan Kecintaan pada NU, PAC IPNU-IPPNU Tlogosari Berbagi

Implementasi kecintaan kepada NU, PAC IPNU-IPPNU Tlogosari adakan bagi-bagi takjil
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Tlogosari adakan giat bagi-bagi takjil dalam rangka menjaga kesolidan antarkader di depan kantor Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Tlogosari, Ahad (09/05).

Muhammad Iqbal, Ketua PAC IPNU Tlogosari menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menjaga kebersamaan anggota maupun kader agar terus solid dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh PAC IPNU-IPPNU Tlogosari.

"Kekompakan dan kebersamaan kader maupun anggota akan menjadikan IPNU-IPPNU Tlogosari semakin solid dan berkembang," ungkapnya.

Baca Juga : 

Kegiatan yang diselenggarakan oleh PAC IPNU-IPPNU Tlogosari disambut baik oleh masyarakat setempat
Iqbal, sapaan akrabnya, juga menyampaikan banyak terima kasih atas keseriusan dan semangat para kader dan anggota untuk mensukseskan kegiatan tersebut.

"Meskipun kegiatan ini perdana kita lakukan selama bulan puasa, alhamdulillah berjalan lancar atas kekompakan para kader maupun anggota. Terima kasih dan semoga menjadi tambahan pahala bagi kita," katanya.

Uswatun Hasanah, salah satu pengurus PAC IPPNU Tlogosari, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan program mulia yang sifatnya berbagi dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.

"Alhamdulillah kader dan anggota berpartisipasi penuh dari awal hingga akhir dalam kegiatan giat bagi-bagi takjil ini," katanya, menjelaskan.

Tinjauan kontributor wartanu.com, kegiatan tersebut disambut baik oleh masyarakat sekitar dan diikuti dengan senyum ramah serta khidmat.

Abdul Wafi, anggota PAC IPNU Tlogosari, mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut mengundang kekompakan dan bertambah besarnya kecintaan kader maupun anggota pada NU.

"Rekan dan rekanita yang hadir di sini adalah pemuda yang memiliki semangat dan kecintaan luar biasa pada NU," tegasnya. (*)


Kontributor : Ratih

Editor : Muhlas

Posting Komentar

Berikan Komentar Untuk Artikel ini?

Lebih baru Lebih lama

IKLAN