Upgrading Kabinet Khidmah, PC IPNU Bogor Laksanakan Rakercab

Harapkan kemajuan organisasi di Bogor, PC IPNU Bogor Gelar Rakercab
Bogor - Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (PC IPNU) Kabupaten Bogor masa khidmat 2022-2024 mengadakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) untuk menyatukan persepsi demi kemajuan organisasi ke depan. 

Acara yang digelar di Aula Syarimel Resort Cisarua Puncak, Bogor tersebut diikuti oleh seluruh pengurus PC IPNU Kabupaten Bogor dan mengusung tema "Koneksikan Pengkhidmatan untuk Sebuah Kemajuan", Sabtu, (18/6/2022).

Baca Juga :

Ketua Panitia Pelaksana, Sandy Afriandy, menjelaskan bahwa Rakercab ini merupakan awal yang baik untuk IPNU Bogor kedepannya.

"Alhamdulillah, kita mengadakan Rakercab pada situasi yang tepat, harapan kami tentunya IPNU Kabupaten Bogor lebih baik lagi kedepannya," ujar Sandy. 

Selain itu, Ketua PC IPNU Kabupaten Bogor, Rifky Khairy juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa dalam Rakercab tersebut, PC IPNU Kabupaten Bogor akan membagi forum menjadi beberapa komisi.

“Rakercab ini bertujuan untuk menentukan arah program organisasi 2 tahun ke depan, dengan berskala sehingga harus terbagi menjadi beberapa komisi. Agar fokus pembahasannya berjalan dengan baik," kata Rifky. 

Antusiasme peserta sidang yang tinggi membawakan angin segar bagi PC IPNU Bogor
Menurutnya, dari masing-masing komisi akan menghasilkan program yang lebih fokus berkhidmah pada peningkatan kuantitas, kualitas, dan distribusi kader pelajar Nahdlatul Ulama (NU) yang militan.

Lebih lanjut, Rifky mengatakan, PC IPNU Kabupaten Bogor ke depan harus menjadi solusi. Dengan sensitivitas yang tinggi terhadap situasi dari berbagai lembaga yang berada dibawahnya, baik pada tingkat Kecamatan hingga Desa. 

"Dalam Rakercab ini, PC IPNU Kabupaten Bogor kedepannya harus bisa menjadi solusi kedepannya bagi kader-kader NU di kabupaten Bogor. Kita harus peka terhadap situasi dan membuat program-program yang kongkrit," tambahnya. 

Dirinya juga mempertegas bahwa kesuksesan sebuah program dapat dilihat dari keberlangsungan program yang sudah disusun.

"Program yang sukses adalah program yang terlaksana," tutupnya. 

Hal senada disampaikan pula oleh Sekretaris PC IPNU Kabupaten Bogor, Sahal Mubarok, susunan program-program dari Rakercab tersebut kedepannya agar mampu memberikan manfaat bagi pelajar NU di kabupaten Bogor.

“IPNU merupakan wadah bagi pelajar NU untuk menyampaikan aspirasinya. Sebagai pengurus kami wajib menindaklanjuti keinginan para pelajar melalui program yang tersusun sesuai dengan kemampuan, bakat dan minatnya,” kata Sahal. 

Baca Juga :

Tidak hanya itu, Sahal juga berharap dengan melihat antusias peserta sidang Rakercab yang luar biasa tersebut menjadi jalan bagaimana segala program berjalan dengan baik sesuai susunan yang telah dibahas. Sehingga, khidmah pengurus semakin nyata dan istikamah. 

"Antusias dari para pengurus sangat baik dan atmosfernya luar biasa, semoga kita dapat istikamah menjalankan program-program PC IPNU Kabupaten Bogor ke depan," pungkasnya.


Kontributor: Abdul Hakim Hasan

Editor: Haris

Posting Komentar

Berikan Komentar Untuk Artikel ini?

Lebih baru Lebih lama

IKLAN