Rayakan HUT Ke 4, BMT NU Cermee Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Peringati HUT BMT NU Cermee dengan santunan anak yatim dan pengajian umum 

Wartanu.com - Di Hari Ulang Tahun (HUT), Baitul Maal wat Tamwil Nuansa Ummah (BMT NU) Cabang Cermee, Bondowoso menggelar serangkaian kegiatan, (13/12/2022).

Salah satu kegiatan yang diselenggarakan bertepatan dengan HUT BMT NU Cermee adalah Pengajian umum dan Shalawat bersama.

Salah satu pengelola BMT NU Cabang Cermee, Ahmad Sufyan membenarkan bahwa di HUT BMT NU Cabang Cermee ke 4 pihaknya mengadakan acara Pengajian umum dan satunan anak yatim.

Baca Juga : 

"Iya, di HUT BMT NU ke 4 kami adakan kegiatan Pengajian umum dan Shalawat bersama," ucap Sufyan kepada Wartanu.com (14/12/2022).

Suasana pengajian umum di BMT NU Cabang Cermee 

Lebih lanjut, Sufyan menyampaikan pada acara Pengajian umum tersebut pihaknya mengundang KH. Abdul Qodir Syam, Ketua Tanfidziyah PCNU Bondowoso.

Baca Juga : Bocoran Soal Tes Tulis PPS Pemilu 2024 Dilengkapi Dengan Kunci Jawaban, Calon PPS Pemilu 2024 Wajib Baca Ini (AD)

"Kami mengundang salah satu tokoh ulama di Kecamatan Cermee, yakni KH. Abdul Qadir Syam, Ketua PCNU Bondowoso," jelasnya.

Baca juga : Sangat Unik, Kampung Kerbau Situbondo Mampu Memanjakan Mata, Cocok Untuk Tahun Baru 2023 (AD)

Pria kelahiran Desa Bajuran itu menuturkan bahwa acara HUT BMT NU berjalan dengan lancar seperti yang diharapakan.

Dirinya berharap kegiatan yang diadakan itu memberikan banyak manfaat kepada masyarakat setempat, lebih-lebih kepada anak yatim yang ada di Kecamatan Cermee.

Baca Juga : 

"Kami berharap, baik Pengajian nya ataupun santunannya memberikan manfaat yang besar pada masyarakat sekitar, Pengajian ini adalah salah satu cara kami mencari berkah," harap Sufyan.****

Posting Komentar

Berikan Komentar Untuk Artikel ini?

Lebih baru Lebih lama

IKLAN